Biologi Unik menampilkan hal-hal alamiah yang bersifat unik, baik flora & fauna, ataupun info lain seputar biologi yang bersifat unik. Yuk disimak... ^_^
Gambar di atas adalah sejenis jamur (fungus) yang disebut Jamur Madu (Armillaria ostoyae). Tanaman ini tumbuh di Hutan Nasional Malheur di daerah timur Oregon, USA. Sekilas, jamur ini kelihatan sama dengan jamur-jamur lain. Tetapi, tahukah kamu bahwa jamur ini merupakan organisme terbesar di dunia. Jamur ini tumbuh kira-kira 3 kaki di bawah permukaan tanah dan memiliki luas sekitar 890 hektar dan mampu hidup hingga 2400 tahun. Banyak orang menyangka ini merupakan kumpulan jamur yang sangat banyak, tetapi setelah diteliti semua miseliumnya berhubungan dan dari DNA-nya juga menunjukan bahwa jamur ini merupakan satu organisme.
Kalian pernah melihat kijang bukan...??? Tapi kijang yang satu ini sangat unik. Jenis Kijang ini sedikit sekali ditemukan di gurun Sahara. Mereka terlihat seperti banyak spesies kijang lain, namun setelah pemeriksaan lebih lanjut mereka sebenarnya sangat berbeda. Spesies ini memiliki gigi persegi seperti sapi. Juga, tanduk pada spesies ini sangat panjang dan melengkung, sehingga memiliki julukan “Kijang Tanduk Sekrup”.
Tumbuhan Putri malu atau yang dikenal dengan nama ilmiah Mimosa pudica ini memiliki ciri khas. Selain mempunyai bunga yang indah, tumbuhan ini juga mempunyai daya iritabilitas yang tinggi. Iritabilitas adalah kemampuan untuk menerima dan mereaksi rangsangan. Putri malu peka terhadap rangsangan berupa sentuhan. Jika kita menyentuh daunnya, maka daun tersebut akan cepat-cepat mengatup. Hal tersebut merupakan respon perlindungan diri dari tumbuhan itu. Oleh sebab itu, putri malu juga sering disebut "si Kejut".
Ikan unik ini dikenal dengan nama “Smooth Trunkfish”, yaitu ikan dengan spesies yang cukup langka dan sulit ditemukan. Di kerangka badan bagian atas terletak semacam tulang lunak berbentuk segiempat sehingga terdapat lekukan. Ditambah dengan totol-totol putih pada kulitnya, membuat ikan ini mirip sekali dengan dadu. Lucu dan unik bukan....
Pohon
ini merupakan tumbuhan asli daerah Madagaskar, Afrika dan Australia.
Pohon ini disebut pohon botol “Baobab”. Baobab
adalah nama umum dari satu genus Adansonia
yang terdiri dari 8 spesies pohon. Disebut pohon botol
karena selain bentuknya yang memang mirip botol, pohon ini ternyata memang
dapat meyimpan sampai dengan 300 liter air! Makanya bisa tumbuh sampai 500
tahun! Bener-bener unik yach...
Ikan transparan ini diberi nama ikan Gobi. Karena tubuhnya yang transparan, kita bisa melihat seluruh isi tubuhnya. Duri-duri yang membentang di sekujur tubuhnya pun terlihat jelas. Unik dan cantik kan....!!!
2. Kupu-kupu Transparan
Ditemukan di Amerika Tengah, dari Mexico ke Panama. Glasswing Butterfly (Greta Oto) adalah sebuah kuas-footed sayapnya kupu-kupu dimana jaringan di antara urat-urat sayapnya tampak seperti kaca. Benar-benar mengagumkan... ^_^
3. Katak Transparan
Asli dari Venezuela, Katak transparan milik keluarga amfibi Centrolenidae (ordo Anura). Sementara warna latar belakang umum dari kebanyakan katak kaca berwarna hijau limau, binatang ini mempunyai kulit perut transparan, sehingga jantung, hati, dan saluran pencernaan yang terlihat melalui kulit.
4. Ubur-ubur Transparan
Ubur-ubur anggota phylum Cnidaria. Mereka ditemukan di setiap laut, dari permukaan ke dalam laut. Banyak ubur-ubur begitu transparan sampai mereka hampir mustahil untuk melihat. Ubur-ubur transparan ini berasal dari genus Arctapodema, dengan ukuran panjang satu inci (2,5 sentimeter-lama).
5. Cumi-cumi Transparan
Cumi-cumi transparan ini ditemukan di belahan bumi selatan samudera, Glass Squid (Teuthowenia pelusida) memiliki organ cahaya pada mata dan memiliki kemampuan untuk menggulung menjadi bola, seperti landak laut. Ini adalah mangsa dari banyak ikan laut dalam (misalnya hiu goblin) serta ikan paus dan kelautan burung laut.
6. Ikan Berkepala Transparan
Ikan berkepala transparan ini ditemukan peneliti Monterey Bay Aquarium Research Institute (MBARI), di kedalaman laut Pantai California. Ikan ini hidup pada kedalaman 200 kaki (600 meter) di bawah permukaan laut. Pada bagian kepala ikan tampak transparan sehingga terlihat bagian dalamnya. Sepintas kepala ikan mirip bagian kokpit pesawat tempur. Kita dapat melihat denyutan jantung serta beberapa organ lain karena sisik dan kulitnya tidak memiliki pigmen, selain itu kita tidak perlu melakukan pembedahan karena kita dapat melihat otak kecil di atas kepala ikan mas mata hitam.
Okapi (Okapia johnstoni) adalah mamalia dari Hutan Hujan Ituri di Afrika Tengah. Walaupun hewan ini memiliki kesamaan belangkulit dengan zebra, okapi memiliki perkerabatan lebih dekat dengan jerapah. Kemiripannya dengan zebra dan jerapah menimbulkan dugaan adanya persilangan antara keduanya, tapi walaupun adanya kesamaan ciri tertentu, hewan ini sebenarnya tidak secara dekat berkerabat dengan zebra.
Salah satu hewan unik yaitu tikus berhidung bintang (Condylura cristata). Dari penampilan dan lokasi, seseorang akan berpikir mungkin itu adalah organ penciuman yng peka, membantu tikus ini yang hampir buta mengenali lingkungan bawah tanah, atau tangan tambahan untuk menangkap mangsa dan memanipulasi objek. Beberapa peneliti memiliki hipotesis bahwa tikus ini bisa mendeteksi medan listrik, sehingga hidungnya berfungsi mirip semacam antena. Namun pada kenyataannya, hidung bintang pada tikus ini merupakan organ sensor untuk sentuhan yang luar biasa dengan lebih dari 25.000 reseptor sensorik , yang disebut organ Eimer. Tikus tanah berhidung bintang ini memiliki 22 tentakel mini di moncong bintangnya, tikus tanah ini mampu mendeteksi dan mencerna makanan lebih cepat dari kedipan mata manusia. Ya, sangat cepat. Hanya sepersekian detik. Hewan menakjubkan ini tinggal di rawa-rawa dan daerah basah lain di sekitar wilayah pantai timur Amerika Utara.
Ternyata, bukan hanya Putri Istana saja dijuluki si Penidur. Tetapi,ada juga Katak Si Penidur. Katak bawah tanah (Cyclorana alboguttata) mampu hidup terkubur dalam tanah bertahun-tahun tanpa makanan dan air. Tim ilmuwan asal Universitas Queensland, Australia, berhasil membongkar rahasia kemampuan tidur alias hibernasi superpanjang ini. Menurut para ilmuwan, rahasia dari tidur panjang katak ini adalah pada suatu sel bernama mitokondria. Lewat sebuah proses mitochondrial coupling, hewan luar biasa tersebut dapat memaksimalkan energi yang mereka punya untuk bertahan hidup dengan jalan meningkatkan jumlah total energi yang didapat per satu unit energi yang dikonsumsi. Dengan begitu, katak tersebut tidak akan pernah kehabisan energi.
Dari puluhan spesies paus di dunia, terdapat satu jenis paus berkarakteristik unik bernama paus unicorn. Paus ini memiliki gigi mencuat layaknya tanduk unicorn, hewan mistis dunia khayalan. Hewan berbobot sekitar 2.200 hingga 3.500 pon ini memiliki tanduk sepanjang delapan kaki yang mencuat dari sisi kiri rahang bagian atas. Belum lama ini, sejumlah ilmuwan mengetahui tanduk tersebut dilengkapi sejumlah sel saraf super sensitif yang diduga kuat berfungsi mengetahui kadar garam dalam air dan untuk mencari makan.
Platypus (Ornithorhynchus anatinus) merupakan hewan gabungan burung, reptil dan mammalia. Hewan bernama platypus ini sangat unik karena ia satu-satunya mamalia yang bertelur dan menyusui anaknya, atau dalam istilah biologi disebut ovovivipar dan memiliki bisa layaknya ular, mempunyai mulut seperti bebek dan mempunyai bulu seperti berang-berang. Si kaki rata ini, suka sekali makan serangga-serangga kecil dan udang. Panjang badannya, sekitar 50 – 60 sentimeter (jantan) dan 40 – 50 sentimeter (betina). Platypus memiliki empat kaki yang tersusun secara horisontal dalam tubuhnya. Hal itu berfungsi untuk pergerakannya di darat. Selaput di kaki depannya memiliki ukuran yang cukup besar untuk membantunya berenang dalam air. Platypus berenang dengan mengerakkan kaki depannya. Satu keanehan yang mungkin belum banyak orang tahu adalah platypus jantan dapat menyalurkan racun dari sejumlah bagian di tungkai kakinya.
Pada tahun 2002, snakefish (Channidae) digambarkan sebagai hewan yang memiliki “nafsu makan yang rakus”, sering memakan semua ikan lainnya di danau atau kolam. Hewan ini dapat berjalan di tanah, meninggalkan air selama tiga hari, untuk mencari sumber makanan baru. Snakefish bisa sampai lebih dari satu meter panjangnya dan beratnya lebih dari 6 kilogram. Kebanyakan snakefish berukuran 2-3 meter. Mereka juga bereproduksi dengan cepat tanpa musuh alami di luar lingkungan asli mereka. Dalam lingkungan asli mereka, snakefish kecil dimangsa oleh ikan yang lebih besar, sementara snakefish dewasa dimangsa oleh buaya .
Karena kemampuan mereka untuk pindah ke habitat baru dan menghapus ekosistem lokal, dan untuk kemudian melompat keluar dari air dan mengembara untuk mencari kubangan baru snakefish berusaha dibasmi di 13 negara bagian Amerika Serikat dan negara-negara lain (misalnya , Australia).
Semut Madu (Honey Pot Ant) atau bahasa latinnya Myrmecocystus ini diberi makan oleh semut pekerja dengan buangan pencernaan Aphid (Serangga Daun) yang disebut “madu”. Zat ini sebenarnya tidak berkaitan dengan madu biasa. Akan tetapi, buangan pencernaan kutu ini yang memakan getah tumbuhan dinamai demikian karena mengandung gula dalam kadar tinggi. Jadi, para pekerja spesies ini, disebut semut madu, mengumpulkan madu dari kutu, biji (Coccidae), dan bunga. Metode semut mengumpulkan dari kutu sangat menarik. Si semut mendekati kutu dan mulai mendorong perutnya. Kutu memberikan setetes buangan kepada semut. Semut mulai mendorong perut kutu lagi untuk mendapat madu lebih banyak, lalu menyedot cairan yang keluar. Setelah perutnya dipenuhi dengan madu dan membesar, lalu mereka bergantungan di langit-langit ruangan seperti bola kuning, sampai mereka dipanggil untuk memuntahkan nektar (madu) itu untuk saudaranya yang lapar. Selagi menempel pada langit-langit, mereka mirip dengan kelompok anggur kecil dan tembus cahaya. Jika mereka jatuh, para pekerja langsung mengembalikannya ke posisi semula. Madu dalam pot madu beratnya hampir 8 kali lipat berat si semut.
Primata bernama aye-aye ini memiliki ciri mata besar, telinga mirip kelelawar, dan berjari tengah ekstra panjang. Jari tengah ini digunakan primata tersebut untuk mencungkil makanan dari celah-celah pohon. Sejumlah ilmuwan asal Duke University di Amerika Serikat mengatakan aye-aye dapat dijadikan petunjuk untuk menguak misteri evolusi visi warna pada makhluk hidup. Tetapi dipertimbangkan oleh penduduk setempat sebagai pertanda kemalangan. Aye-aye adalah salah satu primata paling langka dan aneh di dunia. Untuk orang-orang Malagasi, aye-aye adalah binatang ajaib, dan diyakini membawa kematian jika ia muncul di desa – desa setempat, sehingga mereka sering dibunuh. panjang tubuh 16 inci (40 cm), ekor lebat panjang 2 kaki (61 cm) , dan berat sekitar 2 kilo.
Jamur ini dianggap sebagai spesimen Clathrus archeri, atau "Devil's Fingers". Jamur berwarna putih ini tampak seperti tangan yang dingin dan seperti mayat yang mencoba keluar dari tanah. Unik dan mengerikan bukan...???